Menang, Namun Belum Memuaskan Persija Jakarta hanya mampu menang tipis 2-1 atas Polis Di Raja Malaysia (PDRM) dalam laga Trofeo Persija 2013. Laga yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (29/12) malam berlangsung menarik dari awal laga.

Dukungan penuh dari The Jakmania suporter fanatik membuat Persija ingin mempersembahkan kemenangan. Tetapi Persija malah dibuat kerepotan oleh serangan PDRM di awal laga.

Menit ke 9, peluang PDRM lewat tendangan Charles Souza Chad masih melambung di atas mistar gawang Macan Kemayoran julukan Persija. Pada menit ke-28, Persija bahkan punya peluang untuk menyamakan kedudukan. Tetapi tendangan penalti Fabiano Beltrame masih menyamping di gawang PDRM.

Menit 44 kembali Fabiano mendapat peluang sayang tendangan bebas kerasnya masih bisa ditepis kiper PDRM, Azizou B Abdul. Hingga babak pertama usai skor 0-0 tetap bertahan.

Di babak kedua, Persija berhasil unggul di menit 49, memanfaatkan kesalahan pemain belakang PDRM dalam menghalau serangan Persiaj, Rahmat Afandi menjebol gawang PDRM. Skor pun berubah menjadi 1-0.

Unggul 1-0 anak asuh Benny Dollo pun diatas angin, buktinya menit 71 Macan Kemayoran kembali mendapat penalti setelah pemain belakang PDRM melakukan handsball di kotak terlarang. Shaka Bangura yang menjadi eksekutor pun sukses menggandakan keunggulan Persija menjadi 2-0.

PDRM pun akhirnya memperkecil kedudukan di menit 82, melalui Sabri Mat Abu. Skor pun berubah menjadi 2-1 dan kedudukan ini menjadi skor akhir laga ini.

Usai laga pelatih Persija, Benny Dollo mengatakan bahwa hasil ini tidak bisa dijadikan patokan.

"Kita akui belum maksimal,persiapan kita baru satu bulan, apalagi beberapa pemain seperti Fabiano baru seminggu bergabung, Rohit malah baru beberapa hari lalu latihan sama kita. Permainan tim memang belum berjalan sesuai keinginan saya dan masih juga sebagai trail jelang kompetisi nantinya. Di Trofeo ini saya tidak masalah menang kalah atau jadi juara,"kata Bendol sapaan akrap Benny Dollo.

Mantan pelatih Timnas Indonesia ini juga akan melakukan rotasi pemain  saat menghadapi Army United, Senin (30/12) besok. "Kita akan memainkan pemain yang belum bermain hari ini saat lawan Army besok. Saya juga sudah ada bayangan kekuatan tim Army United,"papar Bendol.

Sementara itu kapten tim Persija, Fabiano Beltrame mengaku kurang konsentrasi saat gagal dalam mengfeksekusi penalti tadi. "Iya saya kurang konsentrasi. Saya akan belajar lagi. Di laga kedua nanti kita akan lebih fight lagi,"jelas Fabiano.

Berkat kemenangan ini Persija sama-sama meraih poin 3 dengan Arema. Di laga sebelumnya Singo Edan membantai Army United dengan skor 6-1.


by : Liga Indonesia

0 komentar:

Posting Komentar

 
Galeri Indonesia Super League © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top